Atas keberhasilan memborong 6 juara, Sekolah yang dipimpin Yayah Komariah tersebut berhak mewakili Kecamatan Bogor Tengah dalam ajang FLS2N dan FLCSN tingkat Kota Bogor yang akan dihelat akhir Maret mendatang.
“ Ini prestasi yang membanggakan, kita berharap prestasi yang dicapai anak didik kami juga bisa berhasil dalam FLS2N dan FLCSN tingkat Kota Bogor, dan bisa melaju ke tingkat Jawa Barat dan Nasional, “ kata Kepala Sekolah SDN Polisi 4 Kota Bogor Yayah Komariah, di kantornya, Sabtu (15/3/2014)
Menurut Yayah, keberhasilan yang dicapai anak didiknya melengkapi keberhasilan yang dicapai sebelumnya baik dibidang seni maupun bidang – bidang laonnya. “ Kita berharap kepada para siswa untuk tidak berpuas diri, tapi bisa terus meningkatkan prestasi dalam berbagai bidang, “ harapnya.
Dari 6 cabang yang dilombakan dalam ajang FLS2N, siswa-siswi SDN Polisi 4 Kota Bogor berhasil menyabet tiga juara pertama yaitu dari lomba Pidato Bahasa Indonesia atas nama Kanaya, menyanyi Solo atas nama Indira Panpila, dan dari lomba Tari Daerah/Klasik atas nama Rifa Kamila Alfina.
Selanjutnya dari ajang FLCSN, SDN Polisi 4 juga menyabet 3 juara yakni juara pertama dua cabang dan juara kedua satu cabang. Dua juara pertama diraih dari lomba Cipta Puisi atas nama Cherrylia Shafaa P, dan lomba membatik atas nama Ashafitri Sagita. Sedangkan dari lomba melukis harus puas menjadi juara kedua yang diraih oleh Syafiq Suntanu.(redaksi)
Leave a Comment