Inilah Prosesi Serimoni Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Bogor 2014-2019

BOGORnews, == Bila tidak ada aral melintang, Senin (7/4/2014) masyarakat Kota Bogor akan memiliki Walikota dan Wakil Walikota Bogor yang baru.  Pasangan Bima Arya Sugiarto – Usmar Hariman yang teleh memenangkan Pemilu Kepala Daerah Kota Bogor pada September 2013 lalu resmi akan memimpin Kota Bogor lima tahun kedepan (2014-2019) untuk menggantikan pasangan Diani Budiarto – Achmad Ru’yat yang telah habis masa jabatannya.
 
Pelantikan Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto dan Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman periode 2014-2019  akan dilakukan oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atas nama Menteri Dalam Negeri.  Pelantikan  dan pengambilan Sumpah Jabaran Walikota dan Wakil Walikota Bogor akan dilakukan dalam Sidang Paripurna Istimewa DPRD yang dipimpin Ketua DPRD Mufti Faoqi, yang dimulai pukul 10.00 wib di Gedung DPRD Jalan Kapten Muslihat Kota Bogor

Berdasarkan susunan acara pelantikan, Rapat Paripurna Istimewa Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Bogor tersebut  akan dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Bogor Mufti Faoqi.

“Setelah dibacakan Keputusan Menteri Dalam Negeri RI perihal pengangkatan Walikota dan Walikota Bogor, selanjutnya akan dilakukan pengambilan Sumpah dan Janji yang dipimpin oleh Bapak Gubernur Jabat ” kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Arie S. Budiraharjo, Sabtu (5/4/2014).

Dalam kesempatan tersebut Bima Arya dan Usmar Hariman akan mengucapkan sumpah dan janji memenuhi kewajiban mereka sebagai Walikota dan Wakil Walikota Bogor dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Juga  akan memegang teguh UUD 1945 dan menjalankan segala UU dan peraturannya dengan selurus-lurusnya. Serta berbakti kepada masyarakat Nusa dan Bangsa.

Selanjutnya, akan dilakukan penandatanganan berita acara pengucapan sumpah dan janji,  dan penyematan tanda jabatan serta penyerahan Keputusan Menteri dalam Negerikepada Walikota Bogor.  Selanjutnya Gubernur Jawa Barat akan membacakan kata-kata pelantikan.

Seremoni pelantikan akan dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan yang dilanjutkan dengan Penyerahan Memori Tugas Jabatan. Penandatanganan dilakukan oleh Walikota Bogor Diani Budiarto dan Wakil Walikota Bogor Achmad Ru’yat periode 2009-2014. (redaksi)

 
Teks Foto : Gedung DPRD Kota Bogor di Jalan Kapten Muslihat akan menjadi tempat pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Bogor periode 2014 – 2019

Leave a Comment