Empedu Kambing

Berkhasiat tapi siapa yang suka menelan empedu kambing yang besarnya
hampir segenggam? Orang pasti jijik memelannya, belum lagi bau amisnya
yang menyengat. Tapi bagi yang suka dan sudah merasakan khasiatnya,
empedu kambing menjadi menu utama menjaga kesehatan termasuk menjaga
vitalitas laki-laki.

Bahkan, mengkonsumsi empedu kambing bisa menyembuhkan penyakit
malaria.Tak hanya memang, empedu kambing dipercaya mampu menyembuhkan
penyakit malaria. Biasanya penderita malaria sering kali demam. Beberapa
buku pengobatan Cina memang terdapat empedu untuk mengobati malaria
seperti empedu ular. Tetapi ternyata empedu kambing juga memiliki
khasiat yang sama dengan ular. Karena empedu kambing, mudah di dapat dan
harganya tidak mahal, orang banyak mempergunakan empedu kambing untuk
penyakit tersebut. Empedu itu pahit, melebihi pahitnya daun pepaya atau
jamu pahit dari Jawa yang disebut ‘broto wali’ yang sangat pahitnya,
sehingga bisa melancarkan peredaran darah. Dan empedu kambing ini juga
sangat baik untuk penderita diabetes.

Cara menelan empedu kambing, pilih empedu yang kecil, supaya gampang
menelannya. Kemudian dibersihkan dan rendam di air yang panas agar mati
kuman-kumannya dan telan. Jangan lupa meminum air agak panas agar
kerongkongan agak memuai. Ingat jangan sampai bocor, karena sangat
pahit.

Menelan empedu kambing untuk vitalitas memang sudah lama dilakukan
orang dulu dan hingga kini masih dipergunakan. Tetapi karena banyak obat
baik kimia dan herbal yang beredar, mengkonsumsi empedu kambing menjadi
berkurang.

Namun dalam menyambut hari Raya Qurban, banyak masyarakat yang
menelan empedu kambing tersebut. Biasanya, masyarakat sudah banyak yang
memesan empedu untuk dikonsumsi pada saat penyembelihan hewan qurban.
Bisanya empedu kambing, empedu ular merupakan salah satu bahan membuat
jamu karena rasanya yang pahit dan berkhasiat obat.

 

Sumber : Pusat Kambing

Leave a Comment