Pemerintah Kota Bogor Prioritaskan Pendidikan Karakter

bogornews.com

0 Comment

Link
BOGORnews, == Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto menegasan, pendidikan bukan hanya sekedar otak, tetapi juga soal watak. “Insya Allah ke depan Pemerintah Kota Bogor akan memprioritaskan pendidikan karakter untuk membangun generasi Kota Bogor yang kita banggakan, “ tandas  Bima  pada peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kota Bogor yang dipusatkan dilapangan Sempur, Jum’at (2/5/2014)

Bima mnginginkan, kedepan tidak ada lagi tawuran  tidak ada lagi pergaulan bebas di Kota Bogor, tidak ada lagi generasi muda yang madesu dan galau menatap masa depan,” tandasnya.

Bima juga menjanjikan kelak Bogor akan menjadi kota yang ramah bagi anak muda dan bagi para pemikir.  “Ke depan InsyaAllah secara fisik Bogor akan konservatif, kita kendalikan pembangunan fisik dengan cermat tetapi secara karakter Insya Allah Bogor akan semakin progresif,” pungkasnya.

Hardiknas diikuti segenap insan pendidikan dan Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kota Bogor. Hardiknas mengangkat tema”Pendidikan untuk Peradaban Indonesia yang Unggul” tersebut. Seusai memimpin Upacara  Walikota Bima Arya menghampiri para peserta upacara satu Walikota menyalami para peserta upacara. (redaksi)

 
Teks Foto : Walikota Bima Arya menyalami ratusan pelajar

Tags:

Share:

Related Post

Leave a Comment

Seedbacklink